Sabtu, 09 Agustus 2014

Melatih anak berdiskusi di awal pelajaran



           Inovasi dan kreatifitas guru memegang peranan penting dalam menerapkan K-13. Belum terdistribusinya buku secara secara merata kepada siswa memang bisa menjadi kendala. Keadaan ini dapat diatasi guru dengan membuat materi suplemen sendiri sambil menunggu buku datang.
Tetapi masih ada hal lain yang perlu disiapkan, yaitu kemampuan anak dalam melaksanakan pembelajaran dengan pendekatan scientifik yang menjadi roh K-13.  Karena, ada permasalahan klasik dalam pembelajaran yaitu masih rendahnya kemampuan siswa bertanya, apalagi berdiskusi. Kebiasan guru yang terlalu dominan pada pembelajaran dengan kurikulum sebelumnya, membuat siswa kurang mempunyai keberanian mengemukakan pendapat, apalagi berbeda pendapat. Untuk itu, di awal pembelajaran para guru sebaiknya melatih anak berdiskusi. Dengan berdiskusi yang  benar, pendekatan scientifik bisa berjalan, pelajaran pun mudah di serap dengan subyek utama siswa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar