Sabtu, 29 Agustus 2009

KENTUT DI AIR

Setelah main air, seorang anak laporan kepada ayahnya.
“Yah, adik tadi waktu main air kentut. Batal tidak puasanya? Kata temanku, puasanya batal. Gimana yah?”
“Ya, kalau waktu kentut airnya masuk ya batal”
”Maksudnya, masuk gimana?”
Si ayah bingung. Tapi biar si kecil tetap puasa, dan ayahnya tidak tahu persis kejadiannya, si ayah menjawab dengan diplomatis.
“Ngentutnya tadi gimana, kecil atau besar.”
“Kecil, yah. Adik saja nggak dengar. Cuma terasa ada angin keluar.”
“Ohh kalu gitu nggak apa2. Kalau kentutnya besar, baru batal.”
“besarnya seperti apa, Yah?”
“Yaa seperti bom atau balon meledak. Jadi waktu kentut di air terus menimbulkan tsunami. Akhirnya airnya masuk lewat jalannya angin.”
Si kecil melongo mendengarkan penjelasan ayahnya.
Apa kentut bisa menimbulkan tsunami yaa?? Pikir si kecil







Tidak ada komentar:

Posting Komentar