Kamis, 08 Juli 2010

MATADOR GULINGKAN PANSER

Gol semata wayang Carles Puyol di menit 73 mengantarkan Spanyol menantang Belanda di final world cup 2010. Pertandingan babak semifinal kedua ini berlangsung ketat. Bermaterikan pemain muda kedua tim bermain cepat dan saling serang. Tetapi serangan Spanyol lebih taktis dan menggigit. Terbukti lebih banyak shoting ke arah gawang dan sepak pojok yang dilakukan Spanyol dari pada Jerman. Termasuk asal gol kemenangan Spanyol. Berawal sepak pojok, pemain Jerman yang rata-rata lebih tinggi tidak memperhatikan pergerakan Puyol yang berlari dari belakang. So, tanpa pengawalan ketat, Puyol bebas mengheading bola, dan GOL. Satu-satunya gol ini cukup menghantarkan Spanyol ke final.

Inilah final yang banyak diharapkan penggila bola setelah tim-tim vaforit bertumbangan. All Euro final mempertemukan dua tim yang bermain menyerang. Akan menjadi saksi sejarah, apakah Spanyol berhasil mengawinkan piala Eropa dan World Cup seperti Prancis atau Belanda akan mengakhiri kutukan sebagai tim berjuluk juara tanpa mahkota. Yang jelas kedua negara akan menambah koleksi negara yang pernh menjuarai Piala Dunia.

Jika melihat sejarah bahwa tim juara adalah tim yang tidak kalah dalam partai sebelumnya, maka Belanda berpeluang menjadi champion. Tetapi berdasar sejarah pula, bahwa permainan total football Belanda enak ditonton tetapi tidak memberi berkah, dan ujung-ujungnya kalah. Mungkin saja karena Belanda terlalu banyak menjajah negara-negara du dunia ketiga pada masa Koonial, Belanda kualat. Mungkinkah penjajahan berimbas ke sepak bola?

Sedang spanyol yang tampil jelek di pertandingan perdana kala kalah 0-1 dari Swiss, selanjutnya selalu bermain impresif dan meyakinkan. Maka banyak petaruh yang memilih Spanyol sebagai kandidat juara. Apalagi Gurita peramal juga menjagokan Spanyol sebagai juara dunia. Nah jika ini benar, berarti sejarah piala dunia bisa gugur. Karena negara yang kalah di awal laga bisa menjadi juara dunia.

Pertarungan babak pamungkas piala dunia ini juga akan menasbihkan top skor yang untuk sementara di sandang David Villa dan Whisley Sneider. Siapa yang berhak atas septu emas World Cup 2010. Sering terjadi tim juara tidak mendapat sepatu emas. Bagi-bagi hadiah. Tinggal pilih, mau mendapat sepatu emas atau timnya menjadi juara dunia? Siapapun juaranya akan mencetak sejarah! Sejarah dicetak bukan berdasar sejarah masa lalu! Sejarah terus berjalan bukan menengok ke belakang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar