Senin, 17 Januari 2011

JUARA 1 OLIMPIADE MATEMATIKA








Untuk ketiga kalinya Olimpiade Matematika tingkat SMP Se karesidenan Madiun yang diselenggarakan Anak Bangsa digelar. Bertempat di hotel Merdeka Madiun Minggu 16 Januari 2011, kegiatan ini diikuti ratusan siswa. Kegiatan berlangsung meriah. SMPN 1 Dolopo yang pernah menjadi juara umum pada penyelenggaraan pertama berangkat mengikuti lomba dengan membawa 11 siswa.

Kali ini ada harapan meraih juara 1 untuk kelas 9. Tetapi untuk juara umum tidak. Karena untuk meraih gelar juara umum, generasi penerusnya belum sehebat kakak-kakak kelas 9. Benar saja, begitu pengumuman hanya ada 4 anak yang berhasil menggondol penghargaan.

Muhammad Wildanus Sholihin meraih juara 1 kelas 9, Dyah Prabaningrum meraih juara 3 kelas 9, Zendry peringkat 15 kelas 8 dan Nurul Wulandari peringkat 14 kelas 8. Untuk juara 1 dan 3 mendapat piala dan uang pembinaan. Sedang untuk juara 14 dan 15 hanya memperoleh medali. Hasil ini cukup lumayan. Mengingat persiapan yang kurang matang dan saingan dari sekolah lain kian ketat. Terutama dari sekolah-sekolah RSBI. Sebagai sekolah ndeso, tidak perlu minder dengan sekolah yang bergelar dengan status.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar