Sabtu, 27 Februari 2010

NABI MUHAMMAD TIDAK NIKAH SIRRI

Hari ini umat Islam di Indonesia memperingati hari kelahiran Nai Muhammad SAW. Peringatan kelahiran nabi pembawa agama samawi ini tiap tahun menjadi agenda rutin. Mulai suaru hingga istana negara.
Momen peringatan maulud nabi ini pas dengan polemik nikah sirri. Berbagai pro kontra yang mewarnai nikah sirri. Perang dalil dimunculkan. Opini dilempar. Nikah siiri pun dikait-kaitkan dengan poligami. Makin seru khan???
Entah alasan apa yang dipakai, baik yang pro maupun yang kontar pasti melakukan pembenaran dengan peruataannya..
Dampak psikologis dan sosial yang timbul akibat nikah siri dimunculkan agar masyarakat sadar. Bahwa dengan nikah sirri lebih banyak mudharatnya. Mulai status anak, kesejahtraan keluarga hingga hak warisan.
Di hari maulud nabi ini, setidaknya kita bisa memetik hikmah dari Nabi Muhammad SAW. Memang Nabi Muhammad beristri 9. tetapi pernikahan beliau tidak karena sex. Beda dengan penganut nikah sirri dan poligami sekarang. Nabi Muhammad SAW menikah 9 kali demi kemashlahatan Islam dan melindungi kaum wanita. Dan Nabi Muhammad tidak nikah sirri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar