Rabu, 08 September 2010

8 SEPTEMBER SATPOL PP BERULANG TAHUN

MELAHIRKAN PAMONG PRAJA BERHATI SUCI
Beberapa waktu terakhir Satuan Polisi Pamong Praja Satpol PP menjadi sosok menakutkan bagi sebagian golongan masyarakat yang justru berada dalam keadaan lemah. Dengan segala keterbasannnya mereka terpaksa harus berurusan dengan Satpol PP. Sayangnya, tindakan oknum Satpol PP sering di luar batas kemanusiaan. Sehingga masyarakat luas mempunyai pandangan miring terhadap Satpol PP.
Sebagai abdi negara dan abdi masyarakat, mereka seharusnya bisa mengayomi yang lemah. Bertindak wajar sesuai prosedur dengan tetap memberlakukan manusia sebagai manusia. Bertepatan dengan hari jadinya 8 September di bulan suci ramadan, Satpol PP perlu introspeksi dan reorientasi terhadap tugas dan fungsinya.
Sebagai orang timur, bersikap sopan santun terhadap mereka yang salah sekalipun akan mendapat simpati dari pada antipati. Seusai Ramadan kita berharap para petugas Satpol PP terlahir kembali dengan hati suci. Tak harus pakai senjata untuk bertindak. Tak harus menendang terhadap para penentang. Tegas, lugas, elegan dan berhai nurani akan lebih berhasil dalam mengemban misi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar